CONTACT US

Ragam Analisa Report Profiling Type Indicator Character (TIC) Cavlent Bagi Perusahaan

Article

Sebagai platform assessment tools berbasis online, Cavlent menajamkan analisanya pada simpel kuesioner Type Indicator Character (TIC) dengan berlandaskan pada analisa 13 pola perilaku dari 4 aspek utama. TIC sendiri telah mendapatkan pengakuan melalui sertifikasi oleh Forum Pengembangan dan Riset Psikologi Modern, Wereldpsycho – Belanda, pada tahun 2010, dan terbukti dapat memberikan sebuah analisa kepribadian serta pola perilaku individu di era modern secara mendalam.

Analisa kepribadian serta pola perilaku Cavlent mampu menyajikan sisi karakter dan potensi individu berdasarkan banyaknya parameter pola perilaku dasar yang dianalisa, sehingga dapat memetakan suatu gambaran profil yang mendekati kenyataan sebenarnya. Bahkan gabungan masing-masing item pola perilaku dapat menggambarkan bentuk analisa dengan lebih mendetail dan kompleks yang tak hanya bermanfaat bagi pengguna personal, tetapi juga bagi perusahaan.

Cavlent mampu menawarkan cakupan analisa holistik yang dapat dijadikan referensi pelengkap oleh perusahaan dalam mengelola manpower. Diharapkan, TIC Cavlent dengan tingkat akurasi 87,3% dapat membantu kinerja para Human Resources perusahaan untuk mengenali dan memahami potensi yang dimiliki oleh karyawan baik secara individu maupun yang berkaitan dengan tugas dan posisi yang diembannya. Analisa TIC Cavlent dapat menjadi pengamatan pelengkap perusahaan untuk mengidentifikasi potensi perilaku individu karyawan sebelum perusahaan memutuskan mengambil tindakan merekrut, mempromosikan, memberhentikan, maupun melakukan mutasi kerja karyawan dalam konteks meningkatkan efisiensi.

Penempatan manpower sejalan dengan potensi diri sesuai dengan tugas dan tanggung jawab pekerjaan akan mampu mendorong efektivitas pencapaian target perusahaan. Analisa Cavlent yang banyak digunakan dalam tataran korporasi dan institusi terangkum dalam empat reports utama, yaitu Destructive Traits Report, Employability Report, Leadership Report, dan Report Gaya Bekerja.

Salah satu keunikan dan keunggulan TIC Cavlent adalah kemampuan menganalisa potensi perilaku destruktif atau merusak dalam diri individu yang terangkum dalam Destructive Trait Report. Analisa perilaku destruktif dapat digunakan untuk membantu individu mengembangkan diri pribadi dengan berkaca pada potensi perilaku destruktif dalam dirinya. Sedangkan bagi perusahaan, analisa perilaku destruktif dapat digunakan untuk memahami dan mengantisipasi potensi perilaku destruktif dalam diri karyawan yang perlu perusahaan waspadai demi keamanan dan kelancaran manajemen perusahaan.

Analisa potensi perilaku destruktif perlu menjadi pertimbangan perusahaan apabila terdapat di dalam diri individu karyawan agar perusahaan dapat mengantisipati dampak perilaku tersebut di kemudian hari. Dengan analisa potensi perilaku destruktif, perusahaan juga dapat mempelajari bahwa akan ada situasi dan kondisi yang mungkin terjadi apabila salah satu atau beberapa karyawan menunjukkan tanda-tanda sikap sesuai dengan apa yang dipaparkan dalam report tersebut.

Dalam Destructive Trait Report CAVLENT, ada 20 bentuk kecenderungan perilaku destruktif yang menjadi pokok bahasan, yang terbagi dalam lima kategori perilaku. Misalnya perilaku karyawan yang gemar menghasut, memanipulatif, dan melebih-lebihkan nilai pribadi diri mereka sendiri, ataupun perilaku berani berspekulasi dan melanggar aturan yang berlaku demi keuntungan pribadi. Mereka tampak meyakinkan, tegas, dan mampu menunjukkan kesan positif kepada orang-orang di sekitarnya tentang apa yang mereka katakan dan lakukan. Analisa Cavlent mampu menangkap potensi perilaku destruktif yang kemungkinan dapat muncul manakala karyawan terpancing dalam situasi dan kondisi tertentu.

Contoh kecil perilaku destruktif tersebut dapat menempatkan perusahaan dalam kondisi yang berbahaya. Perilaku cenderung manipulatif dan menghasut dapat menyebarkan isu yang mengganggu situasi kondusif dalam internal perusahaan. Begitu pun dengan perilaku karyawan yang berani melanggar aturan demi menguntungkan diri sendiri, dapat merugikan perusahaan. Pemaparan dan penjelasan analisa potensi perilaku destruktif lainnya akan dikupas secara komprehensif pada artikel berikutnya.

Analisa Cavlent berikutnya yang banyak digunakan dalam tataran korporasi dan institusi yaitu, Employability Report. Analisa Employability Report bertujuan untuk mengenali kualitas personal, potensi dasar, dan potensi keahlian yang dimiliki seseorang. Dengan analisa yang terangkum dalam Employability Report, perusahaan dapat mempelajari potensi dasar seorang individu sebagai karyawan yang akan ditempatkan dalam posisi baru, maupun untuk mengembangkan potensi individu tesebut lebih jauh lagi.

Cavlent juga dapat memetakan pola perilaku dan karakteristik kepemimpinan individu dalam perusahaan melalui Leadership Report. Analisa TIC Cavlent yang terangkum dalam Leadership Report bertujuan untuk mengidentifikasi Kualitas Kepemimpinan seorang calon pegawai atau pegawai perusahaan saat ini agar perusahaan dapat menempatkan individu yang tepat sesuai dengan kebutuhan formasi atau posisi kepemimpinan yang akan diembannya.

Analisa Cavlent lainnya yang tak kalah penting dan bermanfaat bagi kemajuan perusahaan adalah Report Gaya Bekerja. Tujuan dari Analisa Gaya Bekerja adalah untuk mengukur gaya individu saat ia harus bekerja secara individu maupun dalam tim, gaya bekerja secara solitude, dan mengenal cara seseorang menerima informasi. Bahkan Cavlent dapat menangkap motivasi intrinsik individu yang sekiranya menjadi pendorong utama dia untuk bekerja.

Kegunaan platform assessment berbasis online dari Cavlent tidak terbatas hanya pada penggunaan di tataran korporasi atau institusi. Metode analisa TIC Cavlent dapat memetakan pola perilaku individu modern secara personal sejak usia dini hingga dewasa. Ragam output report(s) yang umumnya digunakan oleh perusahaan, dapat pula digunakan untuk mengembangkan kemampuan dan potensi seorang individu terkait kebutuhan self-development.

Keempat report(s) yang telah dijabarkan secara sekilas di atas dapat dijadikan pengamatan pelengkap bagi perusahaan dalam me-manage manpower yang tepat demi kemajuan perusahaan atau institusi. Ragam report(s) tersebut dapat berdiri sendiri dan dapat pula saling melengkapi untuk mencapai pemahaman holistik dari karakter dan profiling individu berdasarkan parameter pola perilaku dasar. Lebih jauh, penjelasan mendetail dari masing-masing report dapat Kamu baca di artikel berikutnya.

Imelia Martinovita Santoso

@imelines
© Copyright 2024 Cavlent